Anak yang terlahir sebagai kembar siam memang sekidit menyedihkan, karena tidak bisa hidup dengan normal seperti anak-anak yang lainnya. Tapi, anak kembar siam yang ada di India ini malah dianggap sebagai jelmaan dewa dan sempat di sembah oleh beberapa orang di sana.
Anak kembar yang bernama Shivanath dan Shivram Sahu ini adalah anak kembar siam yang terlahir dengan satu pasangan kaki, satu pinggang dan dua pasangan tangan.
Shivanath dan Shivram Sahu ini lahir di sebuah desa terpencil di India. Awal kelahirannya, membuat warga setempat heboh dan mengira jika mereka adalah jelmaan dewa. Bahkan mereka sempat di sembah oleh beberapa orang.
Meskipun terlahir dengan kondisi yang sangat langka, mereka tidak pernah merasa jika mereka adalah dewa dan mereka selalu bersemangat untuk menjalani hari mereka berdua.
Menurut orang-orang setempat, mereka sangat kagum dengan Shivanath dan Shivram Sahu ini, mereka sangat kompak saat melakukan berbagai aktivitas mereka sehari-hari.
Seperti saat mereka pergi kesekolah, mereka akan turun ke lantai dan berjalan menggunakan satu kaki, dan dua pasangan tangan mereka untuk berjalan. Mereka terlihat berjalan seperti laba-laba.
Selain itu, mereka juga pandai mencuci baju, memakai pakaian, hingga makan tanpa bantuan dari orang lain. Semua aktivitas yang mereka lakukan hanya dilakukan berdua, tanpa merepotkan orang lain.
Menurut dokter, saat di tanya apakah mereka ingin di pisahkan. Mereka menjawab mereka tidak ingin dipisahkan sampai kapanpun, dan sampai nanti mereka sudah tua. Mereka ingin selalu bersama selamanya.
Orang-orang di sana sangat kagum dengan kegigihan Shivanath dan Shivram Sahu saat menjalani kehidupan mereka. Tanpa merasa malu, Shivanath dan Shivram Sahu melakukan aktivitas seperti orang normal.
Bahkan Shivanath dan Shivram Sahu termasuk murid yang sangat cerdas di sekolah tempat mereka tinggal.