Review Aplikasi BukuWarung. UKM (Usaha Kecil Menengah) seperti warung merupakan salah satu jenis usaha yang banyak digeluti oleh sebagian masyarakat Indonesia. Selain modal yang dibutuhkan tidak terlalu besar, usaha yang satu ini bisa juga dijadikan sebagai usaha sampingan.
Meski banyak yang menjadikannya sebagai usaha sampingan, namun pencatatan transaksi belum dilakukan dengan baik. Tidak sedikit orang yang menjalankan usaha tersebut merasa kewalahan untuk mencatat transaksi. Bahkan, catatan transaksi yang mereka lakukan tidak rapi sehingga menimbulkan beberapa masalah keuangan.
Namun, seiring dengan berkembangnya teknologi, kini sudah ada aplikasi kasir untuk warung yang bisa Anda gunakan. Tentu, dengan adanya aplikasi tersebut Anda bisa melakukan pencatatan transaksi dengan mudah dan cepat. Selain itu, catatan yang Anda buat pun akan lebih rapi dan lebih indah.
BukuWarung adalah aplikasi pencatatan keuangan warung yang menawarkan solusi pembukuan secara sederhana, gratis, dan mudah dipahami. BukuWarung tengah mengembangkan fitur pembayaran uang elektronik ke dalam sistem layanannya dalam upaya untuk membantu mengurangi kontak langsung di tengah ancaman wabah COVID-19 di Indonesia.
Apa itu BukuWarung ?
Aplikasi BukuWarung dibuat berdasarkan misi sosial untuk membantu warung-warung kecil yang suka lupa mencatat, baik itu karena malas mencari pulpen, lupa menaruh buku catatan, hingga lupa untuk menagih. Berdasarkan riset yang dilakukan tim bukuwarung.com dikemukakan bahwa ada beberapa warung yang memiliki potensi kehilangan keuntungan karena lupa mencatat maupun menagih. Bahkan menurut mereka, tim bukuwarung.com pernah menemui ada satu warung yang lupa menagih hutang dari beberapa costumernya lantaran lupa catatannya disimpan dimana yang kalau ditotal nilainya lebih dari 20 jutaan. Sebuah angka yang fantastis untuk kelas warung kelontongan dipinggir jalan.
Fitur Unggulan Aplikasi BukuWarung
Sebagai alat pembukuan bagi UKM, tentunya fitur utamanya adalah pencatatan utang piutang, pencatatan penjualan, pencatatan pemasukan dan pengeluaran serta banyak fitur lainnya lagi.
Beberapa fitur unggulan Aplikasi BukuWarung adalah :
-
Semua ada dalam genggaman
Pencatatan pemasukan, pengeluaran, dan utang piutang pelanggan serta perhitungan omset lebih mudah dilakukan hanya dalam genggaman.
-
Kirim tagihan via SMS dan WhatsApp
Pembayaran utang pelanggan lebih cepat dengan pengingat via SMS atau WA secara otomatis melalui aplikasi
-
Laporan usaha yang mudah dipahami
Adanya laporan harian, mingguan dan bulanan untuk menagih utang akan menghindari resiko kehilangan uang karena salah paham tentang nominal.
-
Data tersimpan aman
Catatan utang piutang sangatlah penting, maka dari itu jangan sampai kehilangan datanya. Dengan menggunakan aplikasi BukuWarung semua catatan dijamin tersimpan dengan aman.
Cara Menggunakan Aplikasi BukuWarung
Untuk menggunakan aplikasi BukuWarung, Anda bisa lakukan dengan cepat dan mudah. Hal wajib yang harus Anda harus miliki adalah smartphone, agar Anda bisa menginstal aplikasi ini. Caranyapun mudah, Anda tinggal masuk ke laman PlayStore dan mengetik di papan pencarian dengan nama “BukuWarung” atau langsung download di link berikut ini. Setelahnya, Anda tinggal mengunduh seperti yang biasa Anda lakukan dengan aplikasi yang lain.
Kesimpulan
Antar muka dan tampilan aplikasi BukuWarung ini memang di desain secara sederhana, sehingga siapapun bisa menggunakannya bahkan mereka yang tidak terlalu paham teknologi aplikasi ini bisa sangat membantu.
Keberadaan video tutorial juga sangat membantu. Semua orang bisa menggunakan aplikasi karya anak bangsa ini dengan mudah, baik yang memiliki usaha, maupun bagi yang hanya ingin mencatatkan transaksi personal mereka saja atau bagi freelancer yang bekerja dan mendapatkan uang dari internet dapat juga mencatat pendapatan mereka di aplikasi ini.
Memperbesar bisnis bukan hanya bicara masalah memperbanyak modal saja, tetapi juga terkait dengan ketelitian dalam mengelola keuangan. Pembukuan keuangan menjadi sangat penting karena bisa mengontrol arus kas, dan aplikasi BukuWarung membuat semua itu menjadi lebih mudah dilakukan dibandingkan dengan cara tradisional.