Apakah kamu pecinta mie? Mie merupakan salah satu makanan yang lekat di lidah orang Indonesia. Mie merupakan menu yang juga paling banyak diminati oleh orang Indonesia. Di Indonesia, terdapat beberapa mie yang sangat populer dan memiliki bentuk yang unik. Tak hanya itu, rasanya pun juga sangat nikmat dan menggoda selera.
Di bawah ini terdapat beberapa mie unik khas Indonesia yang perlu kamu ketahui.
Mie Hitam
Mie yang selama ini kita tahu pada umumnya berwarna kuning. Tapi pernahkah kamu membayangkan mie warna hitam?
Di Indonesia terdapat mie yang berwarna hitam. Mungkin kamu akan bertanya-tanya kog bisa ya? Warna hitam pada mie ini berasal dari tinta cumi-cumi yang memiliki rasa gurih. Bagi kamu yang ingin mennikmati mi hitam inidatang saja ke Jalan Casablanca, Jakarta.
Mie Serdadu
Apakah kamu pecinta mie ayam? Mungkin kamu perlu mencoba jenis mie yang satu ini, yakni mie serdadu.
Mie serdadu merupakan mie ayam yang dikolaborasikan dengan aneka sari sayuran dan buah.
Hal itu membuat warna mie menjadi bermacam-macam. Ada Mie Serdadu warna hijau, merah, bahkan berawarna-warni atau warna pelangi. Mie serdadu bisa kita jumpai di daerah Malang
Mie Kocok
Di Jawa Barat terdapat mie yang unik yakni mie kocok. Yang membuat mie ini spesial yaitu kuahnya menggunakan kaldu sapi kental dan ditambah pelengkapnya seperti taoge, irisan kikil, bakso, selederi, dan lain-lain. Kamu bisa menemui mie ini di dareah Bandung.
Mie Koclok
Selanjutnya ada mie Koclok, yang membuat mie ini unik yakni kuahnya terbuat dari santan ditambah dengan potongan telur, irisan ayam, bawang goreng, dan daun bawang. Kamu bisa menikmati mie jenis ini di daerah Cirebon.
Mie Ongklok
Mie yang satu ini berasal dari kota Wonosobo. Namanya adalah mie ongklok. Mie ini sangat unik, mie ongklok terbuat dari mie yang direbus dengan kol, potongan daun kucai, lalu disiram dengan kuah. Mie ongklok juga disajikan dengan sate sapi dan tempe.